liga persahabatan Berita Bola Terbaru 13 Juli 2024 – Starting Eleven News

Maarten-Paes-GABUNG-Empoli-Malaysia-DISANKSI-FIFA-

SANCHO KEMBALI BERLATIH DENGAN MU

Akun media sosial Manchester United mengumumkan kembalinya Jadon Sancho, dan mengikuti latihan di Carrington. Sancho menyelesaikan latihan di bawah pengawasan asisten pelatih baru, Rene Hake dan Ruud van Nistelrooy. Jonny Evans yang menandatangani perpanjangan kontrak satu tahun, juga terlihat.

Kembalinya Sancho ke MU cukup mengejutkan, mengingat ia tengah berselisih dengan pelatih Erik ten Hag. Akan tetapi, menurut kabar terbaru, Sancho dan Ten Hag diagendakan melakukan pertemuan positif minggu ini, dan setuju untuk melupakan perselisihan mereka.

RESMI, INTER MILAN PERPANJANG KONTRAK SIMONE INZAGHI

Raksasa Serie A, Inter Milan, mengumumkan bahwa mereka telah resmi memperpanjang kontrak Simone Inzaghi sampai 2026. Pihak Inter memberikan perpanjangan kontrak satu tahun, dari kontrak lamanya di tahun 2025, karena untuk memagari sang pelatih dari godaan klub-klub lain yang tertarik mengincarnya. Inzaghi sendiri dikabarkan juga ingin bertahan di Inter karena bahagia di Giuseppe Meazza.

DAFTAR PERINGKAT UEFA TERKINI

Pada Jumat, UEFA memperbarui peringkat klub menjelang dimulainya musim 2024/25. AS Roma ungguli klub raksasa Italia lainnya, seperti Inter Milan, AC Milan hingga Juventus. AS Roma sendiri masih di belakang tim-tim papan atas Eropa seperti Man City, Real Madrid, Liverpool, dan Bayern Munich. Hasil-hasil hebat yang diperoleh AS Roma dalam beberapa tahun terakhir telah memungkinkan I Giallorossi mempertahankan posisi kelima di klasemen peringkat koefisien UEFA.

HEAD TO HEAD SPANYOL VS INGGRIS

Timnas Spanyol akan meladeni Timnas Inggris dalam laga final Euro 2024, Minggu 14 Juli 2024 waktu setempat. Sejarah pertemuan keduanya, The Three Lions unggul atas La Furia Roja. Kedua negara tercatat sudah pernah bertemu dalam 27 pertandingan di semua ajang. Hasilnya, Inggris memimpin dengan 14 kali menang, 3 imbang, dan 10 laga lainnya dimenangkan Spanyol. Pertemuan terakhir kedua tim di ajang Piala Eropa terjadi pada edisi 1996. Kala itu Inggris yang bertindak selaku tuan rumah bermain seri dengan Spanyol.

APAPUN HASIL FINAL EURO, SOUTHGATE TETAP DIPERTAHANKAN

Hasil Final Euro 2024 tak berdampak ke karier Gareth Southgate di Timnas inggris. Pelatih Timnas Inggris itu dikabarkan tak akan dipecat meski The Three Lions kalah dari Timnas Spanyol di final Euro 2024. Diketahui kontrak Gareth Southgate bersama Timnas Inggris akan kadaluarsa pada akhir tahun ini. Namun, para petinggi FA diklaim puas dengan pencapaian Southgate di Piala Eropa edisi kali ini. Oleh sebab itu, mereka berniat untuk memperpanjang kontrak Southgate hingga Piala Dunia 2026

OLMO DAN KANE BEREBUT SEPATU EMAS

Panggung final Euro 2024 antara Spanyol vs Inggris bisa jadi panggung pertempuran Dani Olmo vs Harry Kane dalam perebutan sepatu emas di turnamen ini. Kedua pemain masing-masing telah mengukir 3 gol dalam perjalanan menuju final. Mengacu aturan UEFA posisi Olmo berada di atas Kane karena playmaker Spanyol itu memiliki dua asis, sedangkan Kane masih nihil. Jika tak ada perubahan, maka sepatu emas akan jatuh ke tangan pemain RB Leipzig tersebut.

YAMAL BEBER SEBAB FOTO DIGENDONG MESSI BARU MUNCUL SEKARANG

Wonderkid timnas Spanyol, Lamine Yamal buka suara terkait sebab foto viral sedang digendong Messi baru dimunculkan saat ini. Dilansir dari ESPN, Yamal mengatakan foto itu sengaja disembunyikan. Ini karena bocah berusia 17 tahun itu meyakini perbandingan dengan La Pulga bisa menghambatnya dalam berkarier. “Tak seorang pun akan merasa terganggu jika dibandingkan dengan pemain terbaik yang pernah ada, tetapi itu adalah sesuatu yang bisa merugikan Anda karena Anda tidak akan pernah menjadi seperti dia,” katanya.

MEDIA JERMAN SEBUT INGGRIS LOLOS KE FINAL KARENA CURANG

Media Jerman, Bild, sebut Timnas Inggris lolos ke final Euro 2024 karena curang. Media tersebut menyoroti kemenangan Inggris atas Belanda di semifinal Euro 2024 dinilai sangat sarat akan kontroversi. Hal ini mengacu pada proses terjadinya penalti setelah Harry Kane dianggap dilanggar oleh Denzel Dumfries. Media Jerman menyebut insiden itu seharusnya fifti-fifti, dan tidak seharusnya dihukum penalti. Terlepas dari kontroversi itu, Inggris tetap akan bertempur menghadapi Spanyol di babak final Euro 2024.

BIELSA NGAMUK, SEBUT AMERIKA PEMBOHONG

Juru taktik Uruguay, Marcelo Bielsa, bikin pernyataan yang sangat keras terhadap penyelenggara Copa America 2024. Dia sebut Amerika Serikat adalah pembohong. Lelaki tua asal Argentina itu menyebut tidak ada yang baik dari perhelatan Copa America saat ini. Ini mengacu kepada insiden keributan di laga Uruguay vs Kolombia. Beberapa laporan menyebut keluarga pemain La Celeste mendapatkan gangguan dari suporter Kolombia. Bielsa mengatakan klaim Amerika negara aman adalah suatu kebohongan. Dia juga mencontohkan kasus lain yakni saat tim Bolivia tidak mendapatkan tempat latihan yang representatif.

MALAYSIA MENDADAK TERANCAM KENA SANKSI FIFA

Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), kabarnya terancam kena sanksi FIFA, sebagaimana laporan dari media Malaysia, Berita Harian, Jumat 12 Juli. Berita Harian memberitakan bahwa sanksi FIFA bisa dijatuhkan kepada FAM jika mereka gagal menghentikan permasalahan penunggakan gaji terhadap sejumlah pemain di Liga Malaysia. Peringatan itu disampaikan oleh pengamat sepak bola, Datuk Dr Pekan Ramli, seiring dengan kasus yang menimpa kapten Kuala Lumpur City, Paulo Josue. Josue, menurut kabar tersebut, tidak menerima gaji sejak Desember 2023 silam dari Kuala Lumpur City.

EVRA DIVONIS HUKUMAN SATU TAHUN PENJARA

Mantan bek Manchester United, Juventus, Monaco, dan Timnas Perancis, Patrice Evra, mendapat hukuman 12 bulan penjara yang ditangguhkan akibat menelantarkan keluarganya dan merugikan sang istri. Pengadilan pidana Nanterre di Prancis telah membuat keputusan itu, Jumat 12 Juli 2024. Evra diberitakan menunggak tunjangan anak sebesar lebih dari 950.000 euro atau sekitar 17 miliar rupiah. Tak terima dengan putusan ini, Evra dikabarkan telah mengajukan banding atas keputusan ini.

MBAPPE BERENCANA BELI MANTAN KLUB KANTE DI PRANCIS

The Sun mengabarkan, Kylian Mbappe ingin punya klub sendiri di Prancis meski belum seumur jagung main di Spanyol. Mbappe berencana membeli mantan klub yang pernah dibela rekannya di Timnas Prancis, N Golo Kante. Adapun klub yang dimaksud adalah Stade Malherbe (SM) Caen. SM Caen merupakan klub yang saat ini berkompetisi di kasta kedua Liga Prancis, Ligue 2. Namun saat masih diperkuat Kante, The Vikings-julukan Caen- berkiprah di Ligue 1.

BERITA TRANSFER PEMAIN

Menurut kabar dari Goal, Dani Olmo sedang dilirik Manchester City. Man City akan memberikan opsi yang menarik bagi Olmo. Kebutuhan mereka akan meningkat drastis jika Kevin De Bruyne hengkang ke Arab Saudi. Nah, Olmo dipersiapkan sebagai pengganti De Bruyne.

Penjaga gawang Maarten Paes diwartakan bakal segera bergabung dengan klub Serie A, Empoli. Kabarnya, Empoli kini sudah mengirim proposal resmi kepada klub Paes, Dallas FC. Menurut laporan Fabrizio Romano, calon kiper Timnas Indonesia itu diklaim sudah menyepakati proposal kontrak yang diajukan Empoli.

Striker asal Italia, Ciro Immobile, baru saja tiba di Istanbul, Turki, dan telah resmi diumumkan sebagai pemain baru Besiktas. Immobile telah menandatangani kontrak selama dua tahun. Untuk memenuhi permintaan biaya transfer sebesar 2-3 juta euro sekitar Rp52 Miliar dari Lazio, Sportitalia memberitakan bahwa Immobile menerima pemotongan gaji.

AC Milan sedang berburu striker baru. Kandidat terkini adalah Niklas Fullkrug. Pemain Jerman itu dikabarkan siap meninggalkan Dortmund. Selain itu, Milan juga dilaporkan telah menghubungi AS Roma untuk merekrut Tammy Abraham. Kabar ini dilansir oleh Fabrizio Romano, yang menyebut bahwa Milan berpeluang besar merekrut Tammy karena sang striker juga siap merapat ke San Siro.

AS ROMA SIAP JUAL AOUAR KE AL ITTIHAD

Pemain gagal Roma, Houssem Aouar, dilaporkan hampir pindah ke Al-Ittihad dengan harga 15 juta Euro plus tambahan. Jose Mourinho pernah mengkritik penampilannya dan dia juga bukan bagian dari rencana pelatih baru Daniele De Rossi untuk masa depan, terutama setelah perekrutan Enzo Le Fée dari Stade Rennais. Ia bersiap meninggalkan Roma setelah tampil 25 kali di pertandingan kompetitif dan mencetak empat gol.

DI LORENZO PUTUSKAN BERTAHAN DI NAPOLI

Seperti yang diharapkan, Giovanni Di Lorenzo telah menulis surat terbuka kepada fans Napoli yang menegaskan bahwa ia telah memutuskan untuk tidak pergi setelah merasa ‘ditinggalkan oleh klub.’ Sang agen, Mario Giuffredi berulang kali menyatakan bahwa Di Lorenzo ingin pergi dan tidak akan bermain lagi untuk Partenopei, di tengah minat dari klub-klub seperti Juventus dan Inter. Di Lorenzo merilis surat terbuka tidak hanya di media sosial, tetapi juga di situs web resmi Napoli untuk mengakhiri masalah tersebut.

PSG SIAPKAN 200 JUTA EURO UNTUK DUA PEMAIN BINTANG NAPOLI

Football Italia mengklaim bahwa PSG menyiapkan total 200 juta euro untuk merekrut dua penyerang Napoli, Victor Osimhen dan Khvicha Kvaratskhelia, pada musim panas ini. Osimhen memiliki klausul rilis bernilai 130 juta euro dalam kontraknya. Sedangkan klausul rilis Kvaratskhelia sendiri sebesar 100 juta euro atau sekitar 1,7 triliun rupiah. Kedua pemain tampil mengesankan selama dua musim di Naples, namun tidak puas dengan keterpurukan tim pada musim lalu, yang membuat mereka gagal tampil di kompetisi Eropa untuk musim ini.

DANI CARVAJAL COBA YAKINKAN RODRI GABUNG REAL MADRID

Dari Italia terbang ke Spanyol. Dani Carvajal mengungkapkan bahwa dia berusaha meyakinkan Rodri untuk meninggalkan Man City agar mau gabung Real Madrid. Namun, usahanya itu, berkali-kali menemui kegagalan, karena Rodri menghormati kontraknya di City. Kepada El Partidazo de COPE, Carvajal mengatakan: “Ya, tanpa ragu, saya memberitahu dia [Rodri] setiap hari. Tinggalkan Manchester, tidak ada matahari [di sana], datanglah ke Madrid karena kami membutuhkan Anda, dan Anda berasal dari sini, dari Madrid.”

NICO WILLIAMS CARI RUMAH BARU DI CATALAN

Awal minggu ini, dilaporkan bahwa Nico Williams telah menyetujui persyaratan pribadi dengan Barcelona, ​​dan kini diklaim oleh Castelldefels Noticias di Instagram bahwa agen pemain sayap berusia 21 tahun itu telah menghubungi agen real estate di Castelldefels. Castelldefels adalah daerah yang memungkinkan bagi para pemain Barcelona untuk tinggal, dan tampaknya hal yang sama juga berlaku bagi Williams, jika ia benar-benar pindah musim panas ini.

FRENKIE DE JONG AKAN JALANI OPERASI

Frenkie de Jong belum pulih dari cedera pergelangan kaki yang dideritanya sejak April lalu. Barcelona akan mencoba menambah beban kerja pada pergelangan kaki dalam beberapa hari mendatang untuk melihat bagaimana ia merespons tekanan, tetapi football espana mengabarkan jika tidak menunjukkan kemajuan, maka ia kemungkinan akan menjalani operasi untuk mengatasi masalah tersebut. Itu kemungkinan akan membuat De Jong absen selama beberapa bulan.

MASUK DAFTAR BELANJA CHELSEA, BEGINI TANGGAPAN ADEYEMI

Pemain Borussia Dortmund, Karim Adeyemi merasa tidak yakin mengenai kepindahannya ke Chelsea, menyusul pendekatan yang dilakukan oleh klub tersebut untuk merekrutnya. Diketahui bahwa ada satu faktor yang membuat Adeyemi enggan bergabung bersama Chelsea di bursa transfer kali ini. Pemain internasional Jerman ini sangat ingin tetap bermain di Liga Champions, sesuatu yang tidak dapat ditawarkan oleh The Blues musim depan.

MU KIBARKAN BENDERA PUTIH UNTUK PEMAIN TIMNAS PORTUGAL INI

Sementara itu, rencana Manchester United untuk merekrut Joao Neves di musim panas ini dipastikan batal. Setan Merah memutuskan mundur dari perburuan pemain Benfica tersebut. MU menyerah untuk mendatangkan Neves karena tawaran mereka terus ditolak Benfica. Tercatat, sudah ada dua tawaran yang ditolak Benfica. Tawaran terakhir mereka dikabarkan total bernilai sekitar 60-65 juta Euro. Pihak Benfica menilai tawaran MU terlalu rendah. Karena Benfica menginginkan tidak kurang dari 120 juta Euro untuk sang gelandang.

BALOTELLI HIJRAH KE KLUB BRASIL

Masih tentang transfer. Mantan pemain Man City Mario Balotelli kemungkinan hijrah ke Brasil. Diberitakan oleh Goal, Balotelli sedang dalam pembicaraan dengan Corinthians mengenai kepindahannya ke Brasil dari klub Turki Adana Demirspor. Striker tersebut kini berusia 33 tahun tetapi telah menuntut gaji sebesar 4 juta pounds per musim, yang setara dengan sekitar 75.000 pounds per minggu. Kontrak Balotelli di Adana sendiri masih berlangsung hingga satu musim lagi.

MUNCUL PETISI MINTA HARI LIBUR NASIONAL JIKA INGGRIS JUARA EURO 2024

Sebuah petisi telah beredar kepada para penggemar untuk mendorong Hari Libur Bank tambahan jika Inggris keluar sebagai juara di Euro 2024. Hari libur bank adalah hari libur nasional di Britania Raya dan Ketergantungan Kerajaan, dan juga merupakan istilah sehari-hari untuk hari libur umum di Republik Irlandia. Petisi tersebut mendapatkan momentum menjelang final hari Minggu, dan para pendukung timnas Inggris didorong untuk menandatangani petisi tersebut.

MENGAPA HARUS SIARAN LANGSUNG SEPAK BOLA DI JALALIVE?

Jala Live menawarkan pengalaman yang unik dan menarik bagi penonton dengan fitur-fitur canggih dan kualitas siaran yang jernih. Tidak hanya itu, platform ini juga menyediakan berbagai pilihan kanal siaran yang dapat disesuaikan dengan preferensi Anda. Dengan kata lain, Jala Live memberikan kemudahan dan fleksibilitas untuk menikmati pertandingan sepak bola favorit Anda tanpa perlu meninggalkan kenyamanan rumah Anda.

Jalalive kami menyediakan siaran langsung dengan kualitas grafis apik, lancar jaya tanpa gangguan! kami terus meningkatkan layanan untuk anda, selamat menonton!

JalaLive Adalah Aplikasi yang menyediakan layanan Streming Basket dan Sepak Bola dengan HD karena kami memegang hak siar untuk pertandingan tersebut. Kami juga menyediakan informasi pertandingan yang komprehensif dan tepat waktu untuk penggemar selama 24 jam.

  • jalalive
  • okestream
  • jalalive com
  • jalalive 2
  • score808
  • yalla shoot
  • rbtv77
  • bolasiar